Pilarnews.web.id – Paket Bantuan Sembako bagi warga yang terdampak Pandemi Covid-19 seperti diantaranya mereka yang tengah menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) serta warga yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat salah satunya adalah para Penggali Kubur dan juga warga yang tidak diakomodir oleh Program Bantuan Pemerintah, kini mereka memiliki hak untuk mendapatkan bantuan yang proses penyalurannya disampaikan melalui seluruh kelurahan yang ada di Kota Bogor.
Kepada pilarnews.web.id, Sumartini dari Koordinator Logistik Dinas Sosial Kota Bogor menerangkan bahwa Paket Bantuan Sembako ini berasal dari kalangan swasta yang memiliki kepedulian terhadap warga. Diantara mereka adalah Komunitas Vespa Ulin, Ovo Kota Bogor dan beberapa Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang ada di Kota Bogor.
“Adapun untuk pendistribusian paket sembako itu sendiri, dilaksanakan oleh Relawan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Tagana dan Satuan Tugas (Satgas) Covid-19,” lanjut Sumartini, pada Selasa (28/07/2021).
Terakhir Sumartini berpesan, bagi warga yang belum mendapat bantuan sembako ini, silakan menghubungi Pusat Logistik Bantuan di Gedung Wanita Jalan Jendral Sudirman Kota Bogor dengan menunjukkan Surat Keterangan Domisili dari Kelurahan dimana dirinya tinggal. (Dewa Hirawan)
Dec 02, 2024 0
Nov 30, 2024 0
Nov 21, 2024 0
Nov 20, 2024 0
Dec 02, 2024 0
Nov 30, 2024 0
Nov 21, 2024 0
Nov 20, 2024 0
Dec 02, 2024 0
Cibinong – Viralnya aksi unjuk rasa para kewartawanan...Nov 30, 2024 0
SDS An-Nur Kecamatan Ciomas,Kabupaten Bogor,melaksanakan...Nov 21, 2024 0
SIT Bina Cendikia Mandiri (BCM) yang berlokasi di jalan...Nov 20, 2024 0
SIT Bina Cendikia Mandiri(BCM) yang berlokasi di jln Raya...Nov 17, 2024 0
SIT Bina Cendikia Mandiri yang merupakan lembaga pendidikan...